- Cakrawala Riau
- Kep. Meranti
- Pembunuh Janda Muda di Meranti Diringkus Polisi
Mengaku Sakit Hati
Pembunuh Janda Muda di Meranti Diringkus Polisi

Jenazah korban ketika dievakuasi oleh aparat kepolisian di TKP, Senin (9/12/2024) siang.
SELATPANJANG(CR) - Pasca ditemukannya ditemukan jenazah seorang wanita muda dengan bekas luka gorokan pada leher di salah satu Indekos, Selatpanjang, Kecamatan Tebingtinggi, polisi langsung bergerak mencari terduga pelaku. Akhirnya tragedi pembunuh sadis janda muda asal Kepulauan Meranti terungkap.
Terduga pelaku berhasil diamankan aparat kepolisian tak lama pasca jenazah korban diketahui, Senin (9/12/2024) pagi. Terduga pelaku yang diamankan berinisial AILS (19) Warga Jalan Manggis Kecamatan Tebingtinggi dengan identitas yang tertulis sebagai warga, Tapung, Kampar.
Demikian disampaikan Kapolres Meranti AKBP Kurnia Setiyawan SIK SH melalui Kapolsek Tebingtinggi IPTU Daniel Bakara kepada awak media. “Iya benar sudah ditangkap di kediamannya tanpa perlawanan, meskipun pelaku sempat menyangkal. Namun ia tidak berkutik setelah kami menemukan barang bukti berupa ponsel milik korban di kamarnya," ungkapnya.
Cerita Bakara, pelaku mengaku sakit hati hingga tega menghabisi nyawa korban yang diketahui berinisial WI (20), janda muda di Jalan Manggis, Kelurahan Selatpanjang Kota, dengan cara yang cukup keji itu. Kejadian bermula ketika pelaku merasa tertipu oleh korban pasca Open BO melalui aplikasi hijau MiChat yang berlangsung pada, Ahad (9/12/2024).
Usai menyepakati tarif pelaku pun mengirim uang kepada korban dan berharap mendapat layanan esek esek dari korban. Namun harapan itu sirna. Korban ingkar dan tidak menepati janji bertemu di lokasi yang telah disepakati. Tidak puas karena merasa tertipu, pelaku pun menyusun strategi untuk memancing agar dapat bertemu dengan korban melalui aplikasi yang sama. Namun dengan nama berbeda.
Korbanpun masuk kedalam perangkap serta tidak menolak untuk menyepakati pertemuan. Pertemuan tersebut berakhir dengan percekcokan, hingga berujung pada pembunuhan sadis oleh pelaku. Pelaku menggorok leher korban menggunakan pisau yang menyebabkan WI tewas.(abd)