Deklarasi Kemenangan Afni-Syamsurizal di PSU Siak Penuh Haru

“Siak Adalah Segala-galanya Kita, dan Kita Adalah Segala-galanya Siak”

Siak Minggu, 23 Maret 2025 - 04:49 WIB  |   Redaktur : Hendri Agustira  
“Siak Adalah Segala-galanya Kita, dan Kita Adalah Segala-galanya Siak”

Paslon Bupati Siak, Dr Afni Z MSi menyalami sang suami, Triono Dul Hakim ketika deklarasi kemenangan PSU Siak di kediaman orang tuanya. (CR/TangkapanLayarIG@AfniZ)

SIAK(CR)-Pasangan calon Bupati Siak, Dr Afni Zulkifli MSi dan Wakil Bupati Siak, Syamsurizal SAg MSi menggelar deklarasi kemenangan atas Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Siak di 3 TPS pada hari Sabtu (22/03/2025). Dari hasil hitung cepat tim pemenangan, pasangan yang awalnya memang telah memenangkan Pilkada Siak 2024 itu kembali meraih perolehan suara signifikan sebesar 516 suara.

“Untuk semua masyarakat di tiga TPS yang memberikan kami kemenangan yang luar biasa. Ini bukan kemenangan 02 tetapi kemenangan bagi masyarakat Siak. Saya mewakili bersama Bang Budi mengucapkan ribuan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada penyelenggara pemilu, KPU, Bawaslu, jajaran Gakumdu, Polisi, TNI, Kejaksaan, semua pihak. Terutama juga mengucapkan terima kasih kepada relawan, dan masyarakat,” ujar Dr Afni di kediaman orang tuanya.

Mantan Bupati Siak, Arwin AS memberi dukungan kepada Paslon 02 di <a href='https://www.cakrawalariau.com/tag/psu-siak' alt='PSU Siak'  style='color:#0078b8;font-weight:600'>PSU Siak</a>.

Mantan Bupati Siak, Arwin AS memberi dukungan kepada Paslon 02 di PSU Siak.

Ied CR 1446 H

“Saya juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bang Irving, beliau luar biasa. Ini adalah kemenangan kita bersama bang. Juga kemenangan untuk semuanya. Saya juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Alfedri dan Bang Husni, serta seluruh pendukung Paslon 03 yang luar biasa,” sambung mantan Pemimpin Redaksi JPNN.com tersebut yang disiarkan di akun reels Instagram pribadinya.

Tak lupa pula, Dr Afni mengucapkan terima kasih secara khusus kepada sang suami Bapak Triono Dul Hakim beserta anak tercinta Muhammad, Hanina dan keluarga besarnya. “Mari kita bersatu untuk Siak yang kita cintai ini. Siak adalah segala-galanya kita, dan kita adalah segala-galanya Siak. Mari kita bangun bersama-sama kabupaten ini, tanpa lagi melihat 01, 02 dan 03. Saya juga mohon maaf bila mana ada hal-hal yang kurang berkenan, kita lupakan dan kita tatap ke depan. Mudah-mudahan tidak ada kendala sampai pleno KPU,” ujar Dr Afni.

Relawan beserta masyarakat Kabupaten Siak tampak gembira dan mengacungkan dua jari usai penyelenggaran PSU di 3 TPS.

Relawan beserta masyarakat Kabupaten Siak tampak gembira dan mengacungkan dua jari usai penyelenggaran PSU di 3 TPS.

Dalam kesempatannya, Irvin Kahar mengucapkan selamat secara langsung kepada Dr Afni Zulkifli MSi saat deklarasi kemenangan. “Saya mewakili Paslon 01 mengucapkan selamat kepada Adinda Kami, Ibu Afni. Kami juga dari dulu memang bersahabat. Nah, tentunya kami mengucapkan selamat kepada Ibu Afni dan Bapak Syamsurizal yang nantikan akan menjadi Bupati Siak dan Wakil Bupati Siak,” kata Irving.

Ia juga mengenang perjuangan Afni dan Syamsurizal untuk menjadi Bupati Siak dan Wakil Bupati Siak cukup panjang dan cukup susah, serta banyak sekali kendala. “Kami juga berharap, beliau berdua dapat betul-betul amanah menjalankan keadilan dalam berdemokrasi. Ini merupakan hikmah di bulan Ramadan,” tutup Irving.(tra)

Redaktur : Hendri Agustira



H Rudi Ied 1446 H


Berita Lainnya

KT-Pematang Panjang - HUT 75 Kampar